BRIEFING PETUGAS KSA : APLIKASI BARU MENUJU DATA PANGAN YANG AKURAT - News - BPS-Statistics Indonesia Timor Tengah Utara Regency

 Integrated Statistical Services for consultation services and data requests, please visit s.bps.go.id/pst5305 for more information

Welcome to the Official Website of BPS Timor Tengah Utara Regency

Do you feel our services are not optimal? Report your complaint here.

BRIEFING PETUGAS KSA : APLIKASI BARU MENUJU DATA PANGAN YANG AKURAT

BRIEFING PETUGAS KSA : APLIKASI BARU MENUJU DATA PANGAN YANG AKURAT

October 31, 2020 | Other Activities


Kefamenanu - Akurasi data produksi padi selama ini masih lemah. Ketidakakuratan data produksi padi diduga terjadi sejak tahun 1997. Hal ini disebabkan oleh data luas panen padi yang ditengarai overestimate. Metode lama atau konvensional yang digunakan utamanya dengan eye estimatememungkinkan tingginya subjektifitas oleh petugas lapangan menyebabkan data yang dihasilkan menjadi tidak akurat. Sehingga diperlukan perbaikan pada metode perhitungan data produksi padi dengan pengukuran yang lebih objektif, teknologi terkini, transparan dan up to date. 

Metode Kerangka Sampel Area (KSA) dan Aplikasi KSA menjadi sebuah solusi yang hadir dalam memecahkan masalah perhitungan data produksi padi yang selama ini overestimate menjadi lebih akurat. Upaya perbaikan akurasi data padi telah dilakukan terus-menerus melalui pengumpulan data luas panen padi dengan KSA sejak 2018.  Pada aplikasi lama sistem dan server aplikasi KSA masih dikelola secara bersama oleh BPS dan juga Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Namun pada aplikasi KSA Baru telah dilakukan pemindahan server dan sistem aplikasi KSA sepenuhnya dilakukan secara mandiri oleh Badan Pusat Statistik.

Salah satu pemegang peranan penting dalam menghasilkan data yang akurat adalah petugas lapangan dan juga pengawas. Sehinga perlu dilakukan refreshing untuk pelatihan pengumpulan data bagi pencacah dan juga pengawas lapangan menggunakan aplikasi KSA yang baru. Pada hari kamis, 22 Oktober 2020 bertempat diruang rapat BPS Kabupaten Timor Tengah Utara telah dilakukan briefing kepada petugas mengenai penggunan aplikasi KSA yang baru. Selanjutnya pada hari jumat, 23 Oktober juga dilakukan uji coba pengamatan titik segmen oleh petugas lapangan menggunakan aplikasi KSA yang baru. Kegiatan ini diharapkan memberikan pengetahuan bagi petugas lapangan untuk  dapat mengetahui secara jelas penggunaan aplikasi KSA yang baru tersebut.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Timor Tengah Utara (Statistics of Timor Tengah Utara Regency)Jl. Jend. Sudirman Kefamenanu - 85613

Telp (0388) 31052

Faks (0388) 31052

Mailbox : bps5305@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia